Penyerahan hasil Munas dari pimpinan sidang kepada Board Paralayang Indonesia terpilih
Laporan Herry Inyo RM
YOGYAKARTA, CAHAYASIANG.COM ~ Wahyu Yudha Dewanto, kembali terpilih sebagai Ketua Paralayang Indonesia untuk kedua kalinya.
Sembilan dari 13 pemilik suara dalam Musyawarah Nasional (Munas) yang digelar di hotel Pesona, Yogyakarta, Minggu (16/12), sepakat memilihnya kembali.
Wahyu mengungguli Arif Eko dengan dalam Munas yang disaksikan ketua FASI-PGPI, Djoko Bisowarno.
Sebelum pemilihan ketua, dilangsungkan pemilihan Board Paralayang Indonesia. Kelima Board Paralayang Indonesia yang terpilih, Wahyu Yudha (DKI), Asgaf Umar (Sulteng), Arif Eko (Jatim), Alfari Widyasmara (DIY) dan Nyoman Sri (Jateng).
Get Gendon, pelatih kepala Timnas Indonesia Asian Games 2018, mengungkapkan, pemilihan berlangsung secara demokratis.
“Saya kira, sudah tepat apa yang menjadi pilihan peserta. Disamping memiliki rekam jejak yang baik, juga positif terhadap prestasi paralayang Indonesia kedepan, dan Wahyu mampu bersinergi dengan daerah,” ujar Gendon.
Ditemui disela-sela pelaksanaan Munas, ketua terpilih, Wahyu Yudha berjanji akan menjalankan mandat yang diberikan anggota.
“Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan. Saya bersama board terpilih, akan berupaya semaksimal mungkin membawa paralayang Indonesia menjadi lebih baik lagi,” janji Wahyu Yudha.***