TALAUD, CAHAYASIANG.COM– Koramil 04/Rainis Kodim 1312/Talaud, Sulawesi Utara, terus terlibat dalam kegiatan sosial kemasyarakatan. Seperti dilakukan Babinsa Desa Tabang Sertu Indra Atang yang giat membantu pembangunan seorang rumah warga setempat, Yesaya Manapode.
“Seorang Babinsa tentunya harus terlibat dalam semua kegiatan sosail kemasyarakatan di wilayah binaan. Tetapi lebih dari, kepedulian terhadap sesama itu sudah menjadi kewajiban kita satu sama lain,” ujar Sertu Indra.
Keluarga pun mengucapkan terima kasih kepada Koramil 04/Rainis, terkhusus Sertu Indra yang sudah membantu pembangunan rumah mereka.
“Kami menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada bapak Babinsa Koramil 1312-04/Rainis yang telah meluangkan waktu untuk membantu pekerjaan kami masyarakat dalam pembangunan rumah tinggal ini. Harapan kami masyarakat, Babinsa yetap peduli dan tetap menyatu dengan kami. Karena kehadiran Babinsa sangat membantu masyarakat di sini,” singkat Yesaya. (CS/Pemberian Manumbalang)